Temanggung – Sebagai bagian dari program pemberdayaan masyarakat, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Wonosobo mengunjungi salah satu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Desa Purborejo, Kabupaten Temanggung. UMKM yang dikunjungi adalah usaha Soto Ayam Cepit, milik Pak Lilik, seorang pelaku usaha yang dikenal dengan semangatnya membangun bisnis dari nol.
Dalam kunjungan tersebut, mahasiswa KKN disambut hangat oleh Sang Istri. Mereka berkesempatan mendengar langsung kisah perjalanan usaha Soto Ayam Cepit. Sang Istri menceritakan bagaimana ia memulai usahanya dengan gerobak keliling pada tahun 2020. Berkat kerja keras dan konsistensi, usahanya kini berkembang dengan memiliki warung sederhana yang bertepatan di belakang rumah sakit kristen Ngesti Waluyo
“Saya tidak pernah menyangka usaha ini bisa berkembang sejauh ini. Awalnya hanya berkeliling kampung, tapi sekarang pelanggan datang langsung ke warung,” ujar Sang Istri dengan penuh rasa syukur.
Mari dukung UMKM lokal seperti Soto Ayam Cepit untuk terus berkembang dan menjadi kebanggaan masyarakat Temanggung!
#KKNUnsiq #SotoAyamCepit #UMKMLokal #DesaPurborejo
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook